PEKANBARU - Ketua Tim Penggerak PKK Kota Pekanbaru Hj. Asmita Firdaus menyerahkan benih dan sarana produksi pertanian kepada Kelompok Wanita Tani Berkah Jaya Bersama yang berlangsung di Balai Pertemuan RW 12 Kelurahan Sail, Kecamatan Tenayan Raya, Jumat (4/12/2015).
Bantuan benih dan sarana produksi pertanian yang diserahkan Hj. Asmita Firdaus berupa, jagung, kangkung, cabe rawit, cabe merah, seledri, sawi, terong ungu dan benih timun. Asmita mengajak anggota Kelompok Wanita Tani Berkah Jaya Bersama ini untuk selalu berupaya meningkatan usaha dan kerja keras, agar bantuan yang diberikan tidak sia-sia.
“Kegiatan Peranan Pemberdayaan Wanita menuju Keluarga Sehat dan Sejahtera (P2W-KSS) di RW 12 Kelurahan Sail merupakan wujud dari program HATINYA PKK, yakni Halaman Asri,Teratur, Indah dan Nyaman," kata Asmita Firdaus.
Ketua TP PKK Kota Pekanbaru memberikan apresiasi kepada Badan Ketahanan Pangan Kota Pekanbaru yang telah melaksanakan penyuluhan pertanian kepada Kelompok Wanita Tani RW 12 Kelurahan Sail Kecamatan Tenayan Raya karena dinilai sangat tepat dan memiliki makna strategis untuk meningkatkan produksi pertanian di Pekanbaru.
Kelompok Wanita Tani Berkah Jaya Bersama yang berdiri pada tahun 2013 beranggotakan 50 orang yang terdiri dari 22 orang bergerak pada Kelompok Pembuat Kue dan 28 orang pada Kelompok Wanita Tani.
Usai melakukan pertemuan, rombongan Tim Peggerak PKK Kota Pekanbaru berkesempatan meninjau tempat pembibitan aneka sayuran dan bunga. rls


Banjir di Rohul, Ratusan Rumah di Desa Rantau Binuang Sakti Terendam | |
6 Gelandangan dan Pengemis Diamankan Satpol PP di Duri | |
Hi! Ada Proyek Siluman di Inhu | |
Box Culvert Nyaris Ambruk, Pemkab Diminta Tanggap | |
Amankan 101 Gereja Saat Natal dan Tahun Baru, Polres Inhu Terjunkan 150 Personel | |


DPRD Meranti Sampaikan Dua Ranperda Inisiatif | |
Polsek Merbau Kembali Tangkap Pencuri Kabel Milik EMP, 2 Masih Buron | |
Kapolda Riau Tinjau Pelaksanaan PPKM Mikro | |
Mentri Kesehatan Minta Pemda Prioritaskan Vaksinasi untuk Lansia | |
Kementerian PUPR Trus Berupaya Tingkatkan Kualitas Jalan dan Jembatan di Riau | |
